Nanga Bulik, Sarita News – Pengurus Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kabupaten Lamandau Periode 2025-2028 resmi dilantik dan Seminar Nasional, Selasa (4/11/2025).
Dalam momentum tersebut, Pengurus DPD KNPI Lamandau langsung menegaskan komitmen untuk turut memperkuat pembangunan kepemudaan dan menumbuhkan kecintaan terhadap daerah.
Bupati Lamandau Rizky Aditya Putra turut menghadiri sekaligus memberikan sambutan. Ia menegaskan, kegiatan tersebut bukan sekadar seremoni, tetapi saat yang tepat untuk menyusun langkah strategis dalam menghadapi tantangan zaman.
“Saya berharap KNPI menjadi tempat bertemunya ide, gagasan, dan karya nyata,” katanya.
Sebelumnya, Ketua DPD KNPI Lamandau terpilih, Jimmy Balantikan Sumbada mengatakan, pelantikan ini menjadi saat yang penting sekaligus landasan awal bagi pihaknya untuk mendorong gerakan pemuda yang lebih progresif.
“Ini adalah kali pertama kami menerima mandat besar ini. Pelantikan ini menjadi nilai dasar perjuangan kami dalam membangun semangat cinta Lamandau dan menggerakkan pemuda di kabupaten ini,” ungkap Jimmy.
Dalam rangkaian kegiatan pelantikan tersebut, KNPI Lamandau juga menerima Piagam Penghargaan Nasional atas kepedulian terhadap guru dan pemuda.
Kegiatan yang dihadiri kurang lebih 1.500 peserta dalam dua sesi ini turut menghadirkan pemateri nasional Syafii Efendi, M.M.
Jimmy menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Daerah Lamandau, khususnya bupati dan wakil bupati, yang telah memberi dukungan penuh terhadap kegiatan kepemudaan.
“Terima kasih kepada Pemda Lamandau dan seluruh sponsor yang telah berkontribusi. Kolaborasi ini sangat berarti bagi kami,” tuturnya.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada para guru, pemuda, serta semua pihak yang terlibat dalam menyukseskan kegiatan tersebut.
“Kami siap berkolaborasi dengan siapa pun dalam membangun sumber daya manusia dan daerah,” tegasnya.
Pelantikan ini diharapkan menjadi babak baru dalam penguatan kapasitas pemuda Lamandau sebagai penggerak utama pembangunan daerah.
Lebih lanjut, Ketua Panitia Pelantikan, Fahri menambahkan, pelantikan dan seminar nasional tersebut mengangkat tema “Pengajar Bukan hanya mengajar, tapi juga mampu berinovasi dan menginspirasi”.
“Tujuan kegiatan tersebut merupakan untuk menumbuhkan semangat inovasi dan inspirasi dikalangan pendidik, serta memperkuat peran pemuda, sebagai agen perubahan di ruang Pendidikan dan sosial kemasyarakatan,” tutupnya.
Simak Berita Sarita News Melalui Google Berita

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan